27 May 2016
  • Share:

Drive Profitable Growth And Ensure Compliance

Drive Profitable Growth And Ensure Compliance

Untuk menyelaraskan dan beradaptasi akan perkembangan bisnis yang semakin cepat serta memaksimalkan core finance operation, SOLTIUS bersama HPE & Helios mengadakan kegiatan bertema “Drive Profitable Growth and Ensure Compliance” yang berlangsung di Opal Room, Fairmont Hotel, Jakarta.

Acara dibuka oleh Andreas Suryadi Gunadi, Delivery Director SOLTIUS seraya memperkenalkan SOLTIUS yang mengutamakan kualitas, salah satunya pemilikan sertifikat Partner Center of Expertise (PCoE) yang diberikan oleh SAP. “PCoE Certified adalah sertifikat ketika SOLTIUS tetap mengutamakan kualitas dukungannya meski implementasi telah selesai dilakukan”, Andreas menjelaskan.

Guruprasad Gaonkar, Financial Services Industry SAP Asia, turut memperkenalkan mengenai S/4 HANA yang merupakan sistem memory computing yang bertujuan untuk mempercepat proses bisnis perusahaan. Guru menambahkan tren yang terjadi saat ini adalah digital, yang setiap harinya sudah dilakukan. Dengan adanya tren digital tersebut, perusahaan harus berinovasi sehingga diperlukan model bisnis yang baru untuk mendapatkan brand experience sehingga tercipta kepuasan konsumen yang ada. Salah satu contohnya adalah kebutuhan perusahaan bank untuk menerapkan sistem mobile banking.

Kemudian Rudy Wijaya, Consulting Manager SOLTIUS mengakui bahwa setiap masa akan terjadi perubahan, dan perubahan tersebut bukan berarti selalu buruk. “Perubahahan atau tren yang ada perlu dianalisis dan dicari keseimbangannya, sehingga sistem yang ada seharusnya menyeimbangkan tren tersebut.

Sedangkan Bernardy Suhendra, Business Analytics Consulting Manager SOLTIUS menjelaskan bagaimana pemakaian S/4 HANA Analytics dalam tren digital akan membuat proses analisis data secara cepat dan tepat waktu, sehingga manajemen tidak perlu mengalami keterbatasan sistem dalam mengembangkan perusahaannya (25/5).





Back To List
Metrodata logo

PT. Metrodata Electronics, Tbk.

APL Tower 37th Floor 
Jl. Letjen S. Parman Kav. 28
Jakarta 11470

Contact Us:

P: (62-21) 2934 5888
F: (62-21) 2934 5899
E: info.metrodata@metrodata.co.id

social media