14 Sep 2022
  • Share:

METRODATA SOLUTION DAY 2022: Ketahanan Digital Guna Mendukung Daya Saing Perusahaan

Metrodata kembali menggelar MSD 2022 mengusung tema Building Digital Resiliency

Jakarta, 14 September 2022—PT Metrodata Electronics, Tbk (“Metrodata”), kembali menggelar Metrodata Solution Day (“MSD”) 2022 yang ke-17 di Shangri-La Hotels Jakarta. MSD 2022 kali ini mengusung tema Building Digital Resiliency.
 

Tak bisa dimungkiri bahwa pandemi Covid-19 telah membuat tranformasi digital hadir 5 tahun lebih awal dalam proses bisnis. Hal ini terjadi lantaran proses bisnis manual sudah tidak efektif di era sekarang. Tidak ada pilihan lain, bisnis harus mampu beradaptasi secara cepat dengan tetap mempertahankan sistem inti operasional.
 

Transformasi digital berjalan begitu cepat, termasuk di Indonesia, mulai dari perusahaan besar, menengah, hingga kecil. Semua sektor dituntut untuk dapat beralih ke digital. Oleh sebab itu, ketahanan digital harus dapat terus dibangun, khususnya di tengah pandemi Covid-19.
 

Untuk membuat proses bisnis mudah, bertahan,  dan aman, acara MSD 2022 akan membahas topik-topik tentang Learn, Transform & Accelerate yang merupakan bagian dari Building Digital Resiliency.
 

Learn adalah memberikan arah dan tren teknologi. Sementara, Transform akan menghadirkan testimoni pelanggan yang telah berhasil memanfaatkan teknologi. Sedangkan, Accelerate merupakan kesiapan Metrodata menjadi mitra dalam transformasi digital perusahaan di Indonesia.
 

Selain itu, MSD 2022 akan berfokus pada topik cloud technology yang mudah diadopsi dan lebih rendah latensinya.
 

Susanto Djaja, Presiden Direktur PT Metrodata Electronics Tbk, menjelaskan bahwa, “Era pandemi Covid-19 sangat berpengaruh terhadap kelangsungan proses bisnis, mendorong titik balik teknologi dan mentransformasi bisnis perusahaan ke depan. Kelincahan digital menjadi keniscayaan proses bisnis saat ini. Dengan kelincahan digital, perusahaan akan mampu beradaptasi dalam environment saat ini dan jauh meninggalkan kompetitor yang tidak memiliki kelincahan digital. Selain itu, perusahaan juga perlu menentukan bisnis model dan strategi pemanfaatan transformasi digital agar berjalan lebih efisien."
 

“Kelincahan digital menjadi kekuatan utama yang diandalkan oleh bisnis. Terutama dalam dua tahun terakhir ini yang telah mengubah pengalaman pengguna yang selalu mengutamakan digital-first dan juga telah meningkatkan kompetisi bisnis untuk memenuhi kebutuhan dan ekspektasi pasar. Cisco bersama dengan Metrodata akan mendukung bisnis Anda bersaing dan siap untuk masa depan dengan transformasi infrastruktur, keamanan bisnis, dan mempersiapkan model kerja hybrid dalam memberikan pengalaman digital terbaik bagi pengguna.” Marina Kacaribu, Managing Director, Cisco Indonesia.
 

"Menjadi bisnis digital tidak hanya meningkatkan kecepatan inovasi, tetapi juga meningkatkan jumlah data yang harus dikumpulkan secara eksponensial. Streaming data di cloud menjadi penting untuk memahami data tersebut dalam memberikan pengalaman real-time yang menjadi tuntutan pelanggan saat ini, dan menjawab kebutuhan operasional berbasis data yang dibutuhkan bisnis. Confluent dapat membantu bisnis meningkatkan kemampuan mereka untuk merespons perubahan dan membuat keputusan yang tepat secara instan sehingga mewujudkan nilai sebenarnya dari data real-time. Kami senang bekerja sama dengan Metrodata dalam mewujudkan hal ini bagi bisnis di Indonesia,” Rully Moulany, Regional Director, Southeast Asia Markets, Confluent.
 

Vony Tjiu, Country Manager Red Hat Indonesia, mengatakan: "Dalam dua tahun terakhir kita telah melihat konsumen di Indonesia dengan cepat mengakselerasi rencana transformasi digital mereka. Agilitas digital artinya fleksibilitas dan adaptabilitas untuk membangun aplikasi pada hybrid cloud yang bisa dikembangkan sesuai kebutuhan bisnis. Red Hat di sini untuk membantu semua partner kami dan sebagai perusahaan, kami terbuka untuk apa saja yang dibutuhkan oleh perusahaan saat mereka ingin bertransformasi dan menemukan peluang-peluang baru."
 

“Ekonomi digital Indonesia saat ini berkembang pesat sehingga membuka peluang bisnis baru dan mendorong lonjakan permintaan untuk Hybrid Multiclouds. NetApp sangat senang dapat bekerjasama dengan Metrodata dalam memenuhi kebutuhan tersebut. Bersama-sama, kami akan membantu iklim bisnis Indonesia guna memaksimalkan nilai data mereka sambil memaksimalkan manfaat penggunaan cloud dari sisi biaya, keamanan dan fleksibilitas,” kata Adir Ginting, Country Manager, NetApp Indonesia.
 

Amit Suxena, Area Vice President Sales, Salesforce ASEAN, mengatakan “Kita saat ini berada di new economoy. Bisnis perlu berinvestasi pada hal-hal yang akan memberikan value dengan cepat dan mengurangi risiko, sekaligus menemukan kesempatan-kesempatan baru untuk bertumbuh. Di Salesforce, kami terus fokus untuk mendukung suksesnya klien kami di dunia yang baru ini. Teknologi kami hanyalah salah satu dari puzzle, dan partner seperti Metrodata, dengan kemampuan dan pengalaman lokal mereka, tentunya menjadi sangat kritikal.”
 

Konferensi dan Eksibisi yang berlangsung dalam satu hari ini menampilkan 5 sesi utama, 17 workshop dan 19 track sessions dari mitra teknologi terkemuka dunia, yang dapat dieksplorasi oleh para calon pelanggan, sehingga dapat merasakan bagaimana cara teknologi tersebut digunakan didukung dengan ragam testimoni (use case).
 

MSD 2022 juga menyediakan stan eksibisi menampilkan berbagai solusi teknologi terkini dari mitra teknologi Metrodata sekaligus tempat berkonsultasi langsung dengan para ahli teknologi. Agenda lengkap dapat diakses melalui https://metrodatasolutionday.com/2022/





Tentang PT Metrodata Electronics Tbk
PT Metrodata Electronics Tbk (“Perseroan”)—perusahaan publik yang sahamnya tercatat di Bursa Efek Indonesia sejak tahun 1990 (IDX: MTDL) merupakan penyedia jasa solusi dan konsultasi, serta distribusi produk dan layanan Teknologi Informasi dan Komunikasi (“TIK”) dan Digital terkemuka di Indonesia yang bermitra dengan perusahaan-perusahaan TIK kelas dunia.

Perseroan pada saat ini memiliki bisnis utama, yaitu Bisnis Distribusi Digital (Providing World-Class ICT Hardware and Software) yang menangani bidang usaha distribusi kepada dealer dan perusahaan solusi TIK termasuk menjalankan bisnis e-commerce. Jaringan distribusinya ada di lebih dari 150 kota di Indonesia dan memiliki lebih dari 5.200 chanel partner dan lebih dari 100 brand produk dan jasa TI kelas dunia; Bisnis Solusi & Konsultasi Digital (Digital Solution Provider to Help Companies Achieving Digital Transformation), yang menyediakan solusi lengkap TIK berdasarkan 8 Pilar Solusi Digital Metrodata, yang terdiri dari Cloud Services, Big Data & Analytics, Hybrid IT Infrastructure, Security, Business Application, Digital Business Platform, Consulting & Advisory Services, dan Managed Services untuk mendukung transformasi bisnis digital.
 

Tentang Cisco
Cisco merupakan salah satu pemain teknologi skala multinasional terbesar. Melalui teknologi networking, data center, collaboration, dan security-nya, Cisco membantu perusahaan-perusahaan untuk berinovasi dan membuka banyak peluang baru.
 

Tentang Confluent
Confluent adalah platform streaming data yang memelopori kategori infrastruktur data baru dan secara fundamental memungkinkan data untuk mengalir. Penawaran cloud-native Confluent adalah platform dasar untuk data yang bergerak—dirancang untuk menjadi jaringan ikat cerdas yang memungkinkan data real-time, dari berbagai sumber, untuk terus mengalir di seluruh organisasi. Dengan Confluent, organisasi dapat memenuhi kebutuhan bisnis untuk menghadirkan pengalaman pelanggan digital front-end yang kaya dan transisi ke operasi back-end yang canggih, real-time, dan digerakkan oleh perangkat lunak. Untuk mempelajari lebih lanjut, silakan kunjungi www.confluent.io.

Confluent dan merek terkait adalah merek dagang atau merek dagang terdaftar dari Confluent, Inc.
 

Tentang Red Hat, Inc.
Red Hat adalah penyedia solusi piranti lunak open source kelas enterprise terkemuka, yang melakukan pendekatan berbasis komunitas dalam menyediakan teknologi Linux, hybrid cloud, container, dan Kubernetes yang dapat diandalkan dan berkinerja tinggi. Red Hat membantu pelanggan mengintegrasikan aplikasi IT baru dan yang sudah ada, mengembangkan aplikasi cloud-native, melakukan standarisasi pada sistem operasi yang terkemuka di industri, serta mengotomasi, mengamankan, dan mengelola lingkungan yang kompleks. Dukungan, pelatihan, dan layanan konsultasi pemenang penghargaan dari Red Hat menjadikan perusahaan sebagai penasihat terpercaya untuk Fortune 500. Sebagai mitra strategis untuk penyedia cloud, integrator sistem, vendor aplikasi, pelanggan, dan komunitas open source, Red Hat membantu organisasi bersiap menghadapi masa depan digital.
 

Tentang Salesforce
Salesforce, penyedia solusi CRM global, membantu perusahaan-perusahaan dari berbagai ukuran dan industri untuk transform secara digital dan menciptakan tampilan 360 derajat dari klien-klien mereka. Untuk informasi lebih lanjut mengenai Salesforce (NYSE: CRM), kunjungi: www.salesforce.com
 

Tentang NetApp
NetApp adalah perusahaan perangkat lunak data-centric global berbasis cloud yang memberdayakan organisasi untuk memimpin dengan data di era transformasi digital yang dipercepat. Perusahaan ini menyediakan sistem, perangkat lunak, dan layanan cloud yang memungkinkan mereka menjalankan aplikasi mereka secara optimal dari pusat data ke cloud, baik mereka berkembang di cloud, pindah ke cloud, atau menciptakan pengalaman seperti cloud mereka sendiri di tempat. Dengan solusi yang bekerja di berbagai lingkungan, NetApp membantu organisasi membangun struktur data mereka sendiri dan secara aman mengirimkan data, layanan, dan aplikasi yang tepat kepada orang yang tepat—kapan pun, di mana pun.

 

Untuk informasi lebih lanjut, silahkan menghubungi:

Randy Kartadinata
Corporate Secretary
Phone:
(62-21) 29345 888
www.metrodata.co.id

 

 

Melani Dwi Nastiti / M. Aditya
Public Relations / Media Relations
Phone: (62-21) 29345 888 / +62 81295486465
Email : Melani.Nastiti@metrodata.co.id

Investor.Relation@metrodata.co.id
 

 

 

 

Back To List
Metrodata logo

PT. Metrodata Electronics, Tbk.

APL Tower 37th Floor 
Jl. Letjen S. Parman Kav. 28
Jakarta 11470

Contact Us:

P: (62-21) 2934 5888
F: (62-21) 2934 5899
E: info.metrodata@metrodata.co.id

social media