21 Aug 2024
  • Share:

Metrodata Solution Day 2024 Mengusung Tema 'AI Reimagined: Transforming the Future of Work'

Metrodata mengadakan Metrodata Solution Day (MSD) 2024, di Shangri-La Hotel Jakarta pada hari Rabu, 21 Agustus 2024 dengan mengusung tema ‘AI Reimagined: Transforming the Future of Work'

PT Metrodata Electronics Tbk (“Metrodata”), kembali menggelar Metrodata Solution Day (MSD) 2024, di Shangri-La Hotel Jakarta pada hari Rabu, 21 Agustus 2023. MSD 2024 mengusung tema ‘AI Reimagined: Transforming the Future of Work’. Penyelenggaraan MSD tahun ini adalah yang ke-19 kali dengan menghadirkan tiga world class hyperscaler yakni Amazon Web Services (AWS), Google Cloud, dan Microsoft di dalam satu panggung.

Mengusung tema AI untuk kedua kalinya, MSD 2024 berhasil menarik lebih dari 1200 Corporate End Users dengan latar belakang lebih dari 500 perusahaan hadir di event tahunan yang berisi agenda konferensi, lokakarya dan eksibisi sekaligus di dalam satu lokasi ini. Para calon pelanggan yang hadir difasilitasi penuh agar dapat mengeksplorasi serta merasakan bagaimana cara teknologi tersebut digunakan, didukung dengan ragam testimoni (use case).





Tahun ini, MSD 2024 menghadirkan 8 Keynote Speech, 9 Workshop dalam 3 parallel tracks, 36 presentations dalam 7 parallel tracks, serta 35 Exhibition Booths yang diikuti berbagai brand teknologi terkemuka di dunia termasuk di antaranya Anaplan, AWS, IBM, Confluent, Google Cloud, Microsoft, NetApp, dan Red Hat sebagai Platinum Sponsors. Exhibition booths MSD 2024 tidak hanya menjadi sarana bagi pengunjung untuk mendapat informasi langsung dari mitra-mitra teknologi Metrodata tentang berbagai solusi teknologi terkini, tapi juga tempat konsultasi langsung dengan para ahli teknologi.

Tema AI dipilih kembali menjadi tema di MSD 2024 untuk menyoroti pentingnya teknologi kecerdasan buatan (AI) dalam meningkatkan efisiensi dan inovasi di dunia bisnis. Melalui MSD 2024, Metrodata menawarkan berbagai wawasan adopsi teknologi AI yang dirancang untuk membantu bisnis berinovasi dan berkembang di era digital ini. Seperti biasa, MSD hadir dengan tema-tema yang akan menjadi tren di masa depan.

Penyelenggaraan MSD 2024 didukung penuh oleh 31 sponsor dari brand teknologi terkemuka di dunia dan Kompas sebagai media partner.[]

Saksikan juga Liputan General Session MSD 2024 di YouTube Metrodata

Back To List
Metrodata logo

PT. Metrodata Electronics, Tbk.

APL Tower 37th Floor 
Jl. Letjen S. Parman Kav. 28
Jakarta 11470

Contact Us:

P: (62-21) 2934 5888
F: (62-21) 2934 5899
E: info.metrodata@metrodata.co.id

social media