30 Nov 2018
  • Share:

Sudahkah Anda Mengenal Teknologi Microservices?

Sudahkah Anda Mengenal Teknologi Microservices?

Jakarta, 28 November 2018 -MII bersama Red Hat dan Dynatrace mengadakan acara pengenalan teknologi microservices di Hotel Shangri-La Hotel, Jakarta. Acara tersebut bertujuan untuk sharing informasi teknologi microservices yang sedang popular saat ini dibarengi konsep devops yang bisa membantu korporasi dalam bertransformasi di TI. Peserta yang hadir mayoritas developer IT dimana dalam pertemuan tsb di kupas pondasi-pondasi teknologi microservices serta cara pemantauan teknologi terbaru agar running well saat menggunakan.

Putri Riyanti, Channel Manager, Red Hat Indonesia dalam kata pembukanya menyampaikan bahwa Red Hat akan selalu mendukung perkembangan opensource dan membantu pelanggan dalam menerapkan teknologi microservice yang pasarnya saat ini sedang bertumbuh.

Application Solution Director Red Hat Indonesia, David Forden dalam materi solution “Kenali Manfaat Microservices bersama openshift” memaparkan sejarah microservices dan bagaimana microservices ini bisa membantu suatu perusahaan menerapkan devops. David Forden menyampaikan microservices merupakan tools menjalankan devops. Dalam hal ini Red Hat dapat membantu dengan menyediakan teknologi Red Hat Openshift sebagai teknologi container platform. Selain tools, suatu korporasi butuh kombinasi dari people dan process untuk mencapai sinergi yang baik dalam menerapkan devops.

Solution Architect Dynatrace, Christopher Chai melanjutkan sesi dengan topik “Kelola Performa Aplikasi Microservices dengan Dynatrace” dimana sesi ini memaparkan bagaimana kita menghadapi performa aplikasi dengan teknologi terbaru, bagaimana user experience tetap terjaga dengan arsitektur yang sudah micro. Dengan teknologi yang sudah menggunakan Artificial Intelligence dan mendukung scale out, Dynatrace siap membantu memantau teknologi microservices, problem dapat diselesaikan dengan cepat, dan membantu mendukung devops.

Ho Eng Khoon, Country Sales Manager Indonesia, Dynatrace menutup acara dengan pesan harus bersedia berubah, dan semuanya dimulai dari diri sendiri untuk bertransformasi menyelaraskan dengan kebutuhan bisnis. Dengan mengadopsi teknologi seperti Red Hat Openshift and Dynatrace dapat membantu otomatisasi dan kinerja yang optimal.





Back To List
Metrodata logo

PT. Metrodata Electronics, Tbk.

APL Tower 37th Floor 
Jl. Letjen S. Parman Kav. 28
Jakarta 11470

Contact Us:

P: (62-21) 2934 5888
F: (62-21) 2934 5899
E: info.metrodata@metrodata.co.id

social media